Sabtu, 27 Februari 2010

Ketika merasa rindu...

bismillah...

Mungkin sebagian besar manusia di dunia ini pernah merasakan kerinduan...pada apapun... orang tua, keluarga, teman, sahabat, orang yang istimewa (kekasih hati), suami/istri, atau pada suatu hobi... misalnya rindu berselancar, hiking, rekreasi, jalan-jalan, nonton bareng, dan hal lainnya.
...
Seperti aku sekarang ini... banyak yang mungkin kurindukan.. rindu pada ayah dan ibu, adik, sahabat-sahabatku, saudara, aruhito-kun dan kebiasaan-kebiasaan yang membuat aku bisa mempertahankan emosiku. Ya...bisa dibilang konon katanya aku termasuk orang yang sulit dikendalikan... makanya aku pernah berdo'a semoga kelak pendamping hidupku adalah orang yang mampu meredam aku... hmm... itu do'a seorang anak SMU yang pada saat itu merasa tidak tahu harus bagaimana menangani dirinya yang sulit dimengerti.
-----> kembali ke topik..
Aku selalu bertanya "Apakah rindu itu lebih membahagiakan dan indah?"..
Sampai saat ini aku belum menemukan hal yang membahagiakan dari sebuah rindu...
hmmm... Ya...menurutku sendiri... rindu itu sama saja dengan mematahkan semangatku.. Karena setiap kali aku merasa rindu..yang terasa olehku adalah ketidaksanggupan....sesak hingga akhirnya menangis..karena tidak dapat berbuat apa-apa.. Entahlah...aku harus banyak belajar mengenai rindu..
Untuk mengatasi rindu yang biasa aku lakukan adalah merasakan seolah-olah yang aku rindukan itu berada dekat dengan ku. Misalnya saja pada kedua orangtuaku. Aku tidak merasa mereka jauh di seberang laut sana. Aku merasa mereka ada di sini bersamaku... ya...setiap aku ingin bertemu, aku selalu bisa mendengar suara mereka berbicara di telepon... semua terasa lebih dekat.. Walau kadang tidak bisa dipungkiri...itu semua tidak cukup untukku...
...
Ya...sekali lagi..aku harus banyak belajar mengenai indahnya rindu...

"Ajari aku makna rindu"...

Wallohu'alam bisowab...


-ndyfazar-
15:19 WIB

Tidak ada komentar:

Posting Komentar